Ucapan

SELAMAT DATANG DI BLOG SUARA ENGGANG POST!

Rabu, 11 April 2012

Pangeran Arab Saudi Lolos dari Dakwaan Memerkosa


Pangeran Arab Saudi Lolos dari Dakwaan Memerkosa
Pangeran Alwaleed 




MALLORCA - Pangeran Arab Saudi, Alwaleed Bin Talal, lolos dari tuduhan memperkosa seorang gadis muda, setelah Pengadilan Palma de Mallorca, Spanyol menyatakan tuduhan tersebut tak memiliki cukup bukti.
Alwaleed, dilaporkan ke pihak berwenang atas tuduhan melakukan pemerkosaan terhadap seorang wanita muda di dalam sebuah kapal pesiar, di dekat Kota Ibiza, Spanyol, di tahun 2008.
Namun pria kaya itu, sejak semula menyatakan dirinya tidak bersalah. Ia mengaku tidak pernah berada di Ibiza selama lebih dari satu dekade terakhir.

Setelah beberapa kali persidangan, akhirnya Majelis Hakim Pengadilan Palma de Mallorca, menyatakan bukti yang diajukan ke persidangan tak cukup untuk bisa menjerat Alwaleed.

Dalam pernyataanya di hari Rabu, (27/3/2012), kemarin, Tim Kuasa Hukum Alwaleed, mengatakan persoalan hukum ini, telah menghasilkan "sebuah kuburan ketidakadilan" kepada kliennya.

"Tuduhan yang dituduhkan terhadap HRH Pangeran Alwaleed adalah palsu, dan tidak mendasar. Ia tidak pernah berada di Spanyol pada waktu itu, tetapi di Prancis, bersama istri, anak, cucu dan disertai oleh puluhan saksi sebagai bukti yang diberikan oleh kantor sang pangeran saat itu."

Perlu diketahui Wanita yang mengaku diperkosa oleh Alwaleed, melaporkan pemerkosaan yang dialaminya setahun yang lalu, namun hakim menolak menyidangkan perkara tersebut, karena kurangnya barang bukti.
Wanita tersebut kemudian mengajukan banding ke pengadilan tertinggi, dimana dalam putusannya Mahkamah Pulau Balearic, memerintahkan kepada Pengadilan Negeri (PN) Ibiza untuk membuka kembali penyelidikan.

PN Ibiza, kemudian membuka kembali penyelidikan di bulan Juli kemarin, dimana mereka melakukan pemeriksaan ulang terhadap dokumen-dokumen, dan menetapkan Pangeran Alwaleed sebagai seorang "imputado," atau seseorang yang di bawah penyelidikan resmi.
Menurut dokumen pengadilan sebelumnya, wanita tersebut telah dibius melalui minuman. Dalam pesan singkat kepada temannya, wanita tersebut mengaku ia terbangun di sebuah kapal pesiar dan mendapati dirinya telah diserang secara seksual oleh seorang pria yang diidentifikasi sebagai Pangeran Alwaleed. (cnn)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar