Ucapan

SELAMAT DATANG DI BLOG SUARA ENGGANG POST!

Sabtu, 13 Oktober 2012

102 Guru Aceh Mengajar di Sanggau



SANGGAU - Sebanyak 102 guru asal Banda Aceh didatangkan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) ke Kabupaten Sanggau Kalimantan Barat. Kedatangan mereka bertujuan untuk mengajar selama setahun melalui program Sarjana Mendidik di Daerah Terdepan, Tertinggal, dan Terluar (SM3T).

Guru-guru yang datang tersebut, merupakan alumni dari Universitas Syiah Kuala Banda Aceh. Mereka disambut Wakil Bupati Sanggau, Paolus Hadi bersama Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Kadisdikpora) Sanggau, Yohanes Ontot, Jumat (12/10/2012) di Ruang Aula Bupati Lantai I.

"Tentunya ini sangat membantu kita. Karena tahun ini sekitar 200-300 guru di Sanggau akan pensiun, setidaknya kekurangan guru selama setahun ini bisa teratasi terutama di daerah pedalaman," jelas Kadisdikpora Sanggau, Yohanes Ontot.

Ontot mengatakan guru-guru yang datang ini dari berbagai disiplin ilmu. Ia berharap mereka mampu mengisi kekurangan guru di sekolah yang ditempatkan.

"Mereka ditempatkan di semua kecamatan. Tentu kita berharap satu tahun ini kekurangan guru bisa diatasi untuk membantu kekosongan di sekolah bersangkutan," ungkapnya.

Diungkapkan Kadis, sekitar 16 Oktober direncananya melalui program sama akan datang guru dari Padang. Jumlahnya, sebanyak 25 orang guru.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar