Ucapan

SELAMAT DATANG DI BLOG SUARA ENGGANG POST!

Sabtu, 24 Maret 2012

LMND Tuntut SBY-Boediono Mundur



GARUT - Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Liga Mahasiswa Nasional untuk Demokrasi (LMND) Kabupaten Garut melakukan aksi unjuk rasa untuk menyikapi rencana kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) oleh pemerintah pusat pada April mendatang.
Aksi unjuk rasa dimulai dari kawasan Simpang Lima Garut. Dengan membawa berbagai spanduk, massa kemudian berjalan kaki menuju Gedung DPRD Kabupaten Garut di Jalan Patriot.
Dalam aksinya mereka menuntut agar Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Wakil Presiden Boediono mundur dari jabatannya. Menurut mereka pasangan SBY-Boediono telah gagal dalam menyejahterakan rakyat Indonesia.
Koordinator aksi, Andres Restu, mengatakan pasangan SBY-Boediono tidak pernah serius untuk mengeluarkan bangsa ini dari keterpurukan. Menurut dia, SBY-Boediono malah menambah penderitaan rakyat Indonesia dengan semua kebijakan-kebijakannya, termasuk rencana untuk menaikkan harga BBM pada 1 April mendatang.
"Pasangan SBY-Boediono harus turun dari jabatannya. Mereka telah gagal memimpin rakyat Indonesia, mereka malah makin menyengsarakan rakyat. Mereka harus mundur," kata Andres dalam orasinya di halaman Gedung DPRD Garut, Rabu (21/3/2012).
Menurut dia, masih banyak cara untuk menyelamatkan perekonomian bangsa Indonesia, tetapi bukan dengan cara menaikkan harga BBM.
"Jika tetap "keukeuh" untuk menaikkan harga BBM, sama saja dengan membunuh rakyat Indonesia secara perlahan," tambah dia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar